Wednesday 27 February 2013

Wanita Tertua di Dunia, Keturunan Pedagang Kimono

Misao Okawa 
guardian.co.uk & ameliacheramu.com
TOKYO - Seorang wanita jompo berusia 114 tahun di Jepang, ditetapkan menjadi wanita tertua di dunia yang pernah hidup versi Guinness World Records, Rabu (27/2/2013).
Misao Okawa, yang merupakan keturunan dari pedagang kimono asal kota Osaka, mengatakan dia sangat senang dianugrahi gelar itu oleh Guinness World Records.Sementara pria tertua didunia dipegang oleh seorang pria berusia 115 tahun yang tinggal di Kyoto dan pria tertua sebeumnya meninggal pada umur 116 tahun,

"Saya sangat senang. Saya merasa baik pula," ujar Misao, yang duduk di atas kursi roda, dikelilingi oleh sanak saudara dan kerabatnya, dikutip dari Asiaone.com. 

Lahir pada tanggal
 5 Maret 1898, Misao menikah di tahun 1919 dan dianugrahi tiga orang anak, dua putra dan seorang putri. Ketiganya dilaporkan masih hidup dan berusia sekitar 90 tahun-an. Ia juga memiliki empat cucu, dan enam cicit.

Sepanjang hidupnya, Misao tidak pernah menderita sakit keras kecuali patah kaki diusia102 tahun.

Ia memperoleh gelar itu, setelah seorang wanita Jepang lainnya yang memegang gelar itu meninggal dunia di Januari 2013 di dekat Tokyo.
Sementara pria tertua didunia dipegang oleh seorang pria berusia 115 tahun yang tinggal di Kyoto, Jepang.(asiaone.com)

No comments:

Post a Comment